Sudah Lapor SPT?

Hari ini saya baru saja menyampaikan laporan SPT tahunan untuk yang pertama kalinya.  Sempat kebingungan juga dengan form apa yg harus diisi dan bagaimana cara mengisinya. Tanya-tanya sama teman yang kebetulan bekerja sebagai akuntan di perusahaan. Juga dapat informasi dari sesama konsultan di milis leader d’BC Network, saya punya sedikit gambaran mengenai lapor SPT ini.

lapor SPTAlhamdulillah, sesampainya di Kantor Pajak, saya dibantu petugas yang cukup ramah dalam hal pengisian dan pelaporan SPT ini.  Dengan bekal bukti potong pajak yang saya dapat dari Oriflame bapak petugas membantu saya langkah demi langkah cara mengisi form sampai selesai. Tidak lebih dari 30 menit urusan lapor SPT sudah beres dan saya pun pulang dengan hati senang 🙂

Sampai di rumah saya iseng-iseng googling tentang lapor SPT, ketemu artikel menarik tentang “Punya NPWP Apakah Harus Lapor SPT? Anda bisa temukan artikel aslinya disini:

http://hitungpajak.wordpress.com/2008/05/23/punya-npwp-apakah-harus-lapor-spt/

Menurut si penulis, tidaklah wajib bagi seseorang yang memiliki NPWP untuk lapor SPT jika wajib pajak tersebut memenuhi kriteria berikut:

1. Wajib pajak orang pribadi yang dalam satu tahun pajak menerima atau memperoleh penghasilan neto di bawah penghasilan tidak kena pajak (PTKP) sebagaimana dimaksud dalam pasal 7 UU PPh 1984.

2. Wajib pajak orang pribadi (WPOP) yang tidak menjalankan kegiatan usaha atau tidak melakukan pekerjaan bebas.

Setelah membaca artikel tersebut saya jadi malu sendiri. Sebab penghasilan yang saya laporkan tadi masih jauh dari penghasilan kena pajak. Mungkin tadi bapak petugasnya agak sungkan juga mau bilang sama saya, kalo sebetulnya saya tidak perlu lapor SPT.

Tapi ya sudahlah, saya hanya berusaha jadi warga negara yang taat. Paling tidak saya sudah tau dan punya pengalaman ketika nanti bonus dari Oriflame sudah mencapai penghasilan kena pajak , saya pasti akan lapor SPT.

Bagaimana dengan Anda, apakah sudah lapor SPT?

 

Baca juga :

menjadi reseller tokorame

Komentar

Postingan Populer