Memanfaatkan Penyimpanan Data Online

Sejak saya hobi download drama korea, hard disk komputer jadi cepat penuh.  Padahal saya baru aja beli harddisk eksternal 500GB. Isinya penuh dengan file drama Korea favorit saya.  Belum lagi koleksi foto-foto digital yang  ga kalah banyaknya.

Jadi kepikiran pingin beli harddisk eksternal ukuran 1TB. Udah kebayang deh berapa banyak file drama bisa saya simpan disitu 😀 Tapi saya masih mikir-mikir untuk beli karena harganya yang cukup mahal. Karena terbatas dananya, saya prioritaskan untuk beli modem Smartfren revB lebih dulu.

Utamakan kepentingan bisnis dulu baru hiburan belakangan hehe…

Memanfaatkan Penyimpanan Data Online

google driveNah, untuk mengatasi masalah penyimpanan file, saya memanfaatkan media penyimpanan data online yang banyak tersedia di internet secara gratis. Sebut saja Google Drive, Dropbox, 4Share, Ziddu, Indowebster dan masih banyak lagi, dengan kapasitas penyimpanan bervariasi. Selain untuk menyimpan data, saya juga bisa berbagi pakai file-file tersebut dengan orang lain.

Hal ini tentu memudahkan bagi saya dalam membina jaringan di bisnis M*LM Oriflame yang saya jalankan secara online. Downline saya banyak tersebar di berbagai kota di Indonesia sehingga saya sering berkomunikasi lewat internet dan mengirim berbagai file dalam bentuk foto ataupun dokumen.

Saat ini yang paling sering saya gunakan adalah Google Drive. Lebih karena terintegrasi dengan fasilitas Google lainnya dalam satu akun. Saya tidak perlu mendaftar berkali-kali untuk menikmati semua fasilitas Google mulai dari email, youtube, drive, google+,  adwords dan seterusnya.

Kapasitas drive yang disediakan Google cukup besar, yaitu total 15GB dari semua fasilitas yang disediakan oleh Google. Cukuplah untuk menyimpan data foto dan beberapa file penting lainnya. Dan yang terpenting, saya bisa mengakses dari mana saja karena ada fasilitas sinkronisasi antara perangkat-perangkat yang saya miliki, baik itu komputer desktop/laptop maupun perangkat mobile.

Kalaupun dirasa masih kurang, saya tidak merasa khawatir karena punya banyak akun Google untuk dimanfaatkan Tinggal beralih akun saja, beres sudah 😀

Dengan memanfaatkan penyimpanan data online, jalanin bisnis pun semakin mudah dan lancar.

Aamiinn..

Mau tau bisnis terbaru saya? Silakan mampir ke www.usahadi-rumah.com untuk tau lebih banyak tentang peluang menjalankan Bisnis ISC.

 

Komentar

Postingan Populer