Pemanfaatan Buah dan Sayuran

Sabtu kemarin Grup WA Belajar Hidroponik Ikatan Alumni IPB bikin kegiatan lagi. Kali ini temanya pengolahan buah dan sayuran untuk dibuat minuman sehat.

Sayangnya saya berhalangan datang, tapi baiknya teman-teman yang hadir berbagi ilmunya di grup. Supaya ga lupa, saya tulis ulang disini.

 

Sari Buah Wortel Mix (Jingga Jus)
Bahan :
500 g wortel, jeruk, nanas, mangga
200-250 g gula pasir (atau sesuai selera)
1,5 g asam sitrat
0,5 g Na Benzoat
5 g CMC (dilarutkan/diblender dengan 400 ml air hangat)
1375 ml air untuk memblender
Flavour secukupnya
Cara membuat :
1. Pemilihan buah : buah yg digunakan adalah buah segar.
2. Pengupasan, buang bijinya dan potong2
3. Blansir (kukus) buah selama 3 menit
4. Masukkan buah dan air, blender hingga halus
5. Saring bubur buah dengan kain saring
6. Masak sari buah dengan suhu 80-90°C selama 30 menit. Tambahkan gula pasir, CMC yang sudah dilarutkan, Na Benzoat
7. Jika sudah mendidih angkat dari kompor. Tambahkan asam sitrat.
8. Tunggu hingga uapnya habis, segera masukkan ke dalam botol kemasan, tutup botol dan disegel.

Sari Brokoli Mix (Cloro Jus)
Bahan :
Daging buah dan sayur : 500 g (brokoli, pear, melon jeruk). Brokoli dicuci/direndam dalam air garam)
Bahan yg lain dan cara membuat sama dengan jingga jus.

Catatan:
CMC itu penstabil/pengental jus agar jus tidak ada endapan.
Asam sitrat untuk menambah rasa segar. Asam sitrat itu sama dengan asam buah.
Na Benzoat untuk pengawet jika jus dibuat dalam skala induatri. Untuk konsumsi sendiri tidak perlu. Tanpa na benzoat jus bisa tahan di suhu ruang sekitar 3 hari. Jika disimpan di kulkas bisa sampi 1 bulan.
Fungsi pengukusan buah adalah untuk inaktivasi enzim dan untuk mencegah oksidasi sehingga warna jus tetap cantik.

img-20160222-wa0002.jpg

img-20160220-wa0011.jpg

img-20160220-wa0010.jpg

img-20160222-wa0003.jpg

Komentar

Postingan Populer