Kontemplasi Diri di #UsiaCantik

Tahun ini saya mencapai usia 40 tahun. Usia dimana seseorang dianggap sudah matang dengan kesempurnaan kedewasaan, akal dan budi pekerti.

Bagi seorang wanita, mencapai usia 40 tahun merupakan periode #usiacantik dengan banyak perubahan, baik itu perubahan fisik, mental, sosial maupun spiritual.

Bagaimana dengan saya? Perubahan apa yang saya alami setelah menginjak usia 40 tahun?

Saya jadi kontemplasi diri dan menengok ke belakang. Mundur 5 tahun yang lalu saat baru menapaki awal periode #usiacantik.

Saat itu saya baru bergabung di bisnis kosmetik yang masih saya jalani secara online hingga sekarang. Bisnis yang tidak hanya membuat saya mengenal lebih dalam seluk beluk perawatan kecantikan, tetapi juga membuat saya memiliki penghasilan sendiri walaupun sehari-harinya di rumah mengerjakan tugas rumah tangga dan mengurus kedua anak saya, Hanum dan Zhafif.

Karena berbisnis kosmetik inilah, saya mulai rutin merawat wajah. Saya juga mulai belajar berdandan. Koleksi makeup pun bertambah. Mulai dari aneka warna dan bentuk lipstik, aneka jenis pensil rias mata, bedak sampai semua jenis kuas saya punya. Saya makin pede tampil dengan rias wajah lengkap ketika orang-orang memuji saya makin cantik.

Secara mental, rasa percaya diri saya meningkat. Sejak saya mulai berbisnis online dan punya penghasilan sendiri, saya tidak lagi malu untuk hadir pada pertemuan reuni atau undangan pernikahan teman-teman. Sebelumnya saya merasa minder, karena status saya yang hanya ibu rumah tangga, sementara teman-teman yang lain meraih sukses dengan jabatannya di kantor.

Dengan berbisnis online, saya juga mulai aktif di media sosial, terutama di Facebook. Pertemanan saya jadi bertambah luas dan saya sering bertemu dengan teman-teman baru dengan karakter dan latar belakang yang berbeda-beda pula. Dari mengenal berbagai macam karakter ini saya belajar menjadi lebih sabar dan lebih menghargai orang lain.

Saya juga belajar banyak ilmu baru karena bisnis kosmetik online ini. Tidak hanya ilmu-ilmu internet marketing tetapi juga berbagai pengetahuan yang berhubungan seperti pengetahuan produk kosmetik yang saya jual, ilmu pengembangan diri, pengetahuan dasar perencanaan keuangan, ilmu manajemen dasar dan masih banyak lagi.

Begitu banyak perubahan yang saya alami sejak saya menapaki #usiacantik hingga menginjak usia 40 tahun saat ini.

Namun dari sisi spiritual saya menyadari bahwa saya masih jauuuuh dari kematangan iman yang sesungguhnya.  Pakaian masih belum syar’i. Sedekah masih harus ditambah. Sholat masih belum khusyuk. Hapalan Al Quran masih sedikit.

Dan…. saya masih suka lupa bersyukur !

Astagfirullahaladziim… ??

Padahal Al Quran menyebutkan secara khusus  hal-hal yang harus dilakukan oleh orang yang sudah menginjak usia 40 tahun. Diantaranya adalah perintah untuk meningkatkan rasa syukur tidak hanya kepada Allah tetapi juga kepada kedua orang tua, bertaubat dan berserah diri kepada Allah SWT (QS. Al-Ahqaf  : 15).

Jadi kata orang pepatah life begins at forty mungkin ada benarnya juga.

Sekarang sudah saatnya saya harus berubah.

Di usia 40 tahun ini saya jadikan momen kontemplasi diri untuk melakukan perubahan hidup menjadi lebih bermakna. Hidup yang penuh syukur. Hidup yang barokah dan bermanfaat, bukan hanya bagi diri sendiri dan keluarga, tetapi juga untuk kebaikan orang lain.

Menulis di blog ini merupakan salah satu bentuk rasa syukur saya dan juga menjadi  alat untuk memaksa diri saya agar bisa lebih bermanfaat untuk orang lain. Dengan cara berbagi pengalaman dan ilmu yang saya dapatkan selama menjalankan bisnis kosmetik online.

Perubahan fisik pada wajah seperti kulit kusam, garis-garis halus di wajah dan tanda-tanda penuaan dini  lainnya yang muncul pada periode #usiacantik ini pun akan saya syukuri sebagai bagian dari perubahan hidup yang saya jalani hasil kontemplasi diri di usia 40 tahun.

Lagipula saya tidak perlu khawatir dengan munculnya tanda-tanda penuaan dini di wajah pada masa #usiacantik ini karena di pasaran telah beredar produk-produk anti-aging dengan kandungan Centella Asiatica, Pro-Retinol A dan Dermalift Technology yang bisa membantu saya mengatasi masalah tersebut.

Usia 40 tahun merupakan momen kontemplasi diri di #usiacantik untuk memulai hidup baru yang lebih bermakna dan bermanfaat, bagi diri sendiri, keluarga dan orang lain.

Artikel ini ditulis dalam rangka mengikuti Lomba Blog #UsiaCantik yang diselenggarakan oleh Blogger Perempuan Network dan disponsori oleh L’Oreal Revitalift Dermalift.

Mau ikut lomba juga? Yuuk baca infonya disini yaa klik www.bloggerperempuan.com/usiacantik

lomba blog usia cantik

Komentar

Postingan Populer